Rabu, 16 November 2011

Indonesia Jumpa Malaysia di Final SEA Games?


Jika Anda pecinta bola, jangan lupa saksikan pertandingan terakhir Indonesia vs Malaysia di Grup A SEA GAMES nanti malam Kamis, 17/11/2011 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK)pukul 19.00 WIB. Kalah atau menang, Indonesia yang sementara ini memimpin klasemen di Group A akan masuk semi final. Jika bermain seri, Indonesia akan memimpin Group A. Sementara itu nasib Malaysia belum sepenuhnya aman, jika kalah 0-2 sedangkan di sisi lain Singapura menang 4-0 atas Thailand, maka Harimau Malaya ini justeru bisa masuk kotak. Karena itu pelatih tim Malaysia Ong Kim Swee dengan tegas mengatakan: "Kami harus mampu menunjukkan kekuatan kami sesungguhnya. Kami bahkan siap menghadapi tekanan dari seratus ribu suporter Indonesia sekalipun".

Laga Indonesia lawan Malaysia memang selalu seru dan mencekam, lantaran bumbu friksi politik yang kerap terjadi di antara kedua negara. Terakhir, Malaysia sukses mempermalukan Indonesia di final Piala AFF 2010 dengan agregat 4-2.

Jumat, 12 Agustus 2011

Banyak Program Sahur di TV Tidak Islami


Sumber: Republika

Ulama Sumatera Barat Prof. Syamsul Bahri Khatib menilai tayangan waktu sahur dan berbuka terutama acara komedi hanya memberikan hiburan, namun tidak memberikan pencerahan dan tidak mengajak masyarakat untuk lebih dekat dengan Allah.

"Tayangan televisi saat sahur dan berbuka lebih banyak menampilkan program komedi yang minim nilai relijius dan jauh dari nilai-nilai Ramadan," jelas Syamsul Bahri Khatib yang juga menjabat sebagai ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sumatera Barat di Padang.

"Hal itu juga bertentangan dengan nilai-nilai Ramadan di mana seharusnya lebih banyak ditayangkan program yang membuat penonton semakin dekat kepada Allah, memberikan nilai-nilai yang baik serta pencerahan bagi masyarakat dan menjadikan mereka semakin menghayati nilai-nilai Ramadan," imbuhnya.

Syamsul yang juga staf pengajar Intitut Agama Islam Negri (IAIN) Imam Bonjol Padang melanjutkan, penyelenggara televisi berusaha mengemas acara yang menarik agar banyak ditonton masyarakat. Jika acara yang ditayangkan mendapat rating tinggi akan menunjang keberlangsungan hidup stasiun televisi tersebut.

"Namun jangan sampai karena mengejar rating, nilai-nilai dan pesan Ramadan yang hendak disampaikan menjadi bias," imbuhnya.

Ia berpesan kepada masyarakat agar lebih selektif dalam memilih acara televisi saat Ramadan. "Sebaiknya menonton acara yang memiliki nilai kebaikan dan meningkatkan ilmu dan pemahaman terhadap agama," tandasnya.

Jumat, 06 Mei 2011

Mau sehat? Jalan pagi !

Salah satu karunia yang tak ternilai harganya adalah kesehatan. Kita akan merasakannya manakala tubuh ini terkapar tak berdaya karena sakit. Makan, minum, dan aktifitas lain yang biasa kita nikmati menjadi terganggu. Saat itulah baru kita rasakan bahwa sehat adalah kenikmatan yang selama ini kita abaikan. Apa gunanya mempunyai uang banyak, kekayaan berlimpah kalau kita tak bisa menikmatinya? Oleh karena itu jagalah kesehatan kita selagi mampu dengan cara menjaga pola makan dan olah raga yang teratur dan terukur.

Nah salah satu olah raga yang murah meriah dan nyaris tanpa biaya adalah jalan kaki. Jika dijalankan secara teratur (misalnya setiap pagi/sore) dan terukur (dapat dengan cara menambah jarak, kecepatan, mengukur denyut nadi dsb.) apalagi bersama teman / keluarga pasti menjadi kegiatan yang menyenangkan dan tidak membosankan.

Berikut beberapa manfaat olah raga jalan kaki seperti ditulis Lifemojo:

1. Sirkulasi darah yang baik
Jalan pagi berfungsi sebagai latihan kardio halus dengan mempercepat detak jantung dan memompa darah ke setiap bagian tubuh. Latihan ini meningkatkan sirkulasi darah dan membantu mengendalikan tekanan darah dan kolesterol dalam jangka panjang.

2. Kekuatan otot dan stamina
Jalan pagi membantu meningkatkan daya tahan otot dan meningkatkan daya dukung oksigen darah, sehingga meningkatkan stamina secara keseluruhan. Jadi, dengan teratur jalan kaki pagi tidak perlu khawatir lelah di siang hari.

3. Mengontrol gula darah
Jalan pagi adalah salah satu cara terbaik untuk mengontrol gula darah, terutama jika Anda seorang penderita diabetes dan gangguan insulin. Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal American Medical Association menemukan bahwa orang yang latihan di pagi hari menunjukkan kontrol yang lebih baik pada gula darah sepanjang hari.

4. Peningkatan kualitas kulit
Banyak orang mengalami masalah kulit seperti jerawat, yang alasannya adalah polusi. Berjalan di pagi hari membantu kulit Anda untuk bernapas dalam oksigen yang bebas polusi dan kabut pagi memiliki efek pelembab pada kulit.

Vitamin D yang diserap dari matahari pagi juga sangat bermanfaat. Sementara Anda keringat, kulit pori-pori terbuka dan dibersihkan, memberi kulit yang lebih sehat, yang hasilnya bisa terlihat hanya dalam beberapa hari.

5. Kualitas tidur yang baik
Orang yang rajin jalan kaki di pagi hari juga lebih mudah tidur nyenyak di malam hari. Sebuah studi yang dilakukan di Fred Hutchison Cancer Research Center di Seattle, menunjukkan bahwa olahraga dilakukan pada pagi hari membantu dalam memprovokasi tidur pada malam hari.

6. Perbaikan metabolisme
Ketika tidur, metabolisme tubuh melambat sepenuhnya. Jalan pagi adalah cara terbaik untuk memulai meningkatkan metabolisme. Banyak penelitian telah membuktikan bahwa orang yang terbiasa berjalan di pagi hari memiliki tingkat metabolisme yang lebih baik daripada orang yang tidak berjalan sama sekali.

Hal ini memastikan bahwa Anda merasa lebih aktif, bersemangat dan waspada secara mental sepanjang hari. Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa orang yang teratur dengan latihan pagi hari cenderung memiliki otak yang sangat tajam dan pengambil keputusan yang baik.

7. Kesehatan mental yang baik
Jalan pagi hampir sama manfaatnya seperti meditasi. Angin pagi yang segar dapat melepaskan energi positif dan membantu mengatasi masalah mental seperti depresi dan kecemasan. Hal ini dapat menempatkan Anda dalam mood yang baik sepanjang hari.

8. Penyerapan vitamin D
Mandi atau berjemur sinar matahari pagi dapat membantu menyerap vitamin D yang berharga untuk tubuh, serta mengurangi risiko kekurangan kalsium dari tulang yang dapat menyebabkan kondisi seperti osteoporosis dan osteopenia.

(sumber:detikHealth)